pintu baja

Daftar Harga Pintu Baja Motif Kayu Terbaru di Tahun 2025

Pintu baja dengan motif kayu kini semakin populer di kalangan pemilik rumah. Tak hanya di perkotaan, tetapi di daerah perumahan penduduk juga banyak yang memakai pintu jenis ini.

Hal ini tak terlepas dari kekuatan material baja yang super kuat namun memiliki tampilan yang estetis. Kombinasi kekuatan dan keindahan membuat setiap masyarakat tertarik untuk menggunakan produk pintu ini.

Apa Itu Pintu Baja dengan Finishing Motif Kayu?

Sebenarnya Pintu baja motif kayu merupakan sebuah pintu berbahan dasar baja yang dilapisi dengan lapisan dekoratif menyerupai kayu. Proses ini umumnya menggunakan teknologi pencetakan atau laminasi.

Sehingga motif dan corak kayu bisa tampak realistis. Finishing ini tidak hanya memberikan tampilan alami pada rumah, tetapi juga melindungi permukaan baja dari karat dan goresan.

Jenis motif kayu yang tersedia di pasaran juga sangat beragam. Misalnya seperti warna-warna terang oak hingga warna gelap seperti mahoni. Anda tentu dapat memilih motif yang sesuai dengan tema interior dan eksterior rumah masing-masing.

Mengapa Memilih Pintu Baja Motif Kayu?

Pemilihan produk pintu dengan bahan baja dan punya motif kayu tentu memiliki alasan tersendiri. Entah itu karena faktor keamanan, keindahan, dan lain sebagainya.

Masyarakat suka dengan pintu baja karena memiliki keamanan yang lebih maksimal. Jenis pintu ini dapat memberikan perlindungan ekstra untuk rumah Anda. Material baja yang kuat mampu menahan upaya pembobolan. Tak heran jika pintu baja menjadi pilihan ideal untuk keamanan keluarga.

Selain keamanan, pintu baja juga memiliki keindahan karena pintu ini memiliki teknologi modern. Sehingga bisa diberi finishing motif kayu yang sangat mirip dengan kayu asli. Motif dan model seperti ini bisa menciptakan suasana rumah yang elegan dan nyaman.

Dibandingkan dengan pintu konvensional pada umumnya, pintu baja jauh lebih tahan lama. Bahkan produk tersebut tahan terhadap rayap, jamur, dan pelapukan. Anda juga bisa memasang pintu ini di berbagai kondisi lingkungan, termasuk cuaca lembab.

Salah satu alasan mengapa pintu baja cukup diminati yakni lebih ramah lingkungan. Saat Anda menggunakan pintu baja motif kayu, berarti Anda membantu mengurangi penggunaan kayu asli. Sehingga Anda juga turut berkontribusi pada pelestarian hutan.

Faktor yang Mempengaruhi Harga Pintu Baja Motif Kayu

Kalau di pasaran, model dan merk pintu baja sangat beragam sekali. Hal ini tentu akan mempengaruhi harga produk tersebut. Berikut kami telah merangkum beberapa faktor utama yang memengaruhi harga pintu baja motif kayu, antara lain:

1. Ukuran Pintu

Biasanya pintu yang telah memiliki ukuran standar, akan memiliki harga yang lebih terjangkau. Karena pintu tersebut diproduksi massal dalam jumlah yang banyak. Tapi jika ukuran pintu baja tersebut bisa custom, maka harganya mungkin akan sedikit mahal.

2. Jenis Finishing Motif Kayu

Pintu rumah berbahan baja yang punya lapisan motif kayu tentu saja memiliki teknologi yang cukup modern. Karena motif urat kayu akan menempel da permukaan pintu sehingga pintu bisa terlihat alami dan indah. Pintu dengan motif kayu dengan detail tinggi dan tahan lama biasanya memiliki harga lebih mahal.

3. Ketebalan Baja

Semakin tebal plat baja yang digunakan, semakin mahal pintu tersebut. Hal ini karena plat baja yang tebal menawarkan tingkat keamanan dan daya tahan yang lebih baik. Tapi ya sesuaikan saja dengan kebutuhan Anda, lebih nyaman pakai yang mana.

4. Fitur Tambahan

Pintu baja ada yang memiliki fitur tambahan seperti smart lock, panel kaca dekoratif, atau akses kontrol biometrik. Dengan adanya fitur seperti ini maka bisa meningkatkan harga pintu.

5. Lokasi Pembelian

Tak hanya itu, lokasi pembelian juga akan berpengaruh pada harga pintu baja. Ketika Anda beli di daerah A dan membandingkannya di daerah B, tentu saja harganya akan berbeda. Lokasi yang jauh dari pusat produksi atau distributor biasanya memiliki harga lebih tinggi karena biaya pengiriman.

Daftar Harga Pintu Baja Motif Kayu Terbaru di Tahun 2025

Seperti yang telah kami sampaikan sebelumnya, harga pintu baja sangat bervariasi tergantung pada kategori dan fitur yang ditawarkan. Untuk kategori standar dengan motif kayu, harga berkisar antara Rp 2.500.000 hingga Rp 4.000.000. Pintu ini memiliki ukuran standar dengan desain motif kayu sederhana tanpa fitur tambahan.

Sementara itu, pintu baja premium dengan fitur tambahan dibanderol antara Rp 5.000.000 hingga Rp 8.000.000. Kategori ini menawarkan finishing motif kayu berkualitas tinggi, ketebalan baja yang lebih kuat, serta tambahan fitur seperti smart lock atau kaca dekoratif.

Bagi Anda yang menginginkan desain khusus, tersedia opsi pintu custom dengan harga mulai dari Rp 6.000.000. Pada kategori ini, desain, ukuran, finishing, dan fitur dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Lebih detail tentang daftar harga pintu baja motif kayu bisa Anda simak pada tabel berikut.

Nama Produk Tipe Produk Spesifikasi Harga (IDR) Keterangan
Pintu Baja FORTRESS Classic Single Door – Material baja berkualitas tinggi
– Motif kayu jati
– Anti karat
– Ukuran: 90×210 cm
3.500.000 Cocok untuk rumah minimalis, dilengkapi kunci keamanan berstandar Eropa.
Pintu Baja FORTRESS Elegance Double Door – Material baja premium
– Motif kayu mahoni
– Anti rayap
– Ukuran: 150×210 cm
6.800.000 Ideal untuk pintu utama rumah besar, memiliki ketahanan terhadap cuaca ekstrem.
Pintu Baja FORTRESS Slimline Single Door – Baja ringan
– Motif kayu sonokeling
– Ketebalan 0.8 mm
– Ukuran: 80×200 cm
2.800.000 Pilihan ekonomis untuk ruangan indoor seperti kamar atau kantor.
Pintu Baja FORTRESS Premium Double Door – Material baja solid
– Motif kayu merbau
– Tahan panas
– Ukuran: 180×220 cm
8.200.000 Pintu mewah dengan sistem kunci digital bawaan, cocok untuk villa atau hotel.
Pintu Baja FORTRESS Eco Single Door – Material baja ramah lingkungan
– Motif kayu pinus
– Anti jamur
– Ukuran: 90×210 cm
3.200.000 Pilihan eco-friendly dengan harga terjangkau, tersedia dalam beberapa warna.
Pintu Baja FORTRESS Antique Sliding Door – Baja anti gores
– Motif kayu klasik
– Sistem sliding modern
– Ukuran: 120×210 cm
4.500.000 Desain unik untuk ruang kerja atau ruang tamu dengan area terbatas.
Pintu Baja FORTRESS Custom Customizable – Material baja sesuai pesanan
– Motif kayu pilihan
– Ukuran fleksibel
Mulai 5.000.000 Pintu yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan, tersedia pilihan tambahan fitur keamanan.
Pintu Baja FORTRESS Urban Single Door – Material plat baja murni
– Motif kayu klasik
– Anti karat
– Ukuran: 90×200 cm
Mulai 2.000.000
Cocok untuk ruang kamar agar Anda mendapatkan kenyamanan dan ketenangan di dalam rumah.
Pintu Baja FORTRESS Olympus Mom and Son – Baja anti gores
– Motif kayu klasik
– Tampilan Mewah
– Ukuran: 120×230 cm
Mulai 10.000.000 Cocok untuk pintu utama rumah agar keluarga lebih aman dan tenang.

Sedikit informasi, kalau Anda ingin mendapatkan keamanan, kenyamanan, dan ketenangan, cobalah gunakan smart lock Fortress. Karena produk Fortress ini punya sistem RFID dan fingerprint yang bisa memberikankemudahan untuk Anda.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *